Perangkat Jaringan


 macam-macam perangkat jaringan : 

a. Router
b. Hub
c. Switch
d. NIC
e. Modem
f. Bridge

Jelaskan fungsi perangkat jaringan tersebut :


A. Fungsi Perangkat Router


Fungsi Router

Router memiliki dua fungsi utama, yaitu mengelola lalu lintas antar jaringan dan

membagikan koneksi internet ke beberapa perangkat lain. Selain dua fungsi

tersebut, ada beberapa fungsi lain yang dimilikinya, antara lain:

Menghubungkan jaringan ke DSL

Fungsi lain router adalah menghubungkan jaringan lokal ke koneksi DSL (digital

subscriber line). Biasanya, DSL router juga berguna sebagai firewall atau melindungi

data untuk meningkatkan cyber security agar jaringan internet lebih aman.

Dengan begitu, router bisa berfungsi memblokir lalu lintas data yang mencurigakan

dan mencegah adanya broadcast storm yang membuat kinerja jaringan lambat.

Mentransmisikan informasi

Router juga memiliki fungsi mentransmisikan informasi dari ke jaringan lain. Router

menjembatani akses internet dengan sistem kerja networking bridge agar data dari

suatu jaringan bisa dipakai oleh jaringan lain.

Hal ini memungkinkan komputer bisa saling berkomunikasi, sehingga dapat terjadi

pertukaran data antar node dalam sebuah jaringan.

Membaca alamat IP

Router dapat membaca sumber dan tujuan alamat IP. Pembacaan alamat ini yang

nantinya dapat menentukan routing dari satu node ke node lainnya dalam sebuah

jaringan.

Menyaring paket data

Selain mentransmisikan informasi, router juga dapat berfungsi untuk memfilterisasi

paket data yang beroperasi pada suatu jaringan.


Proses filtrasi akan mendukung kinerja jaringan internet dan mencegah perlambatan

koneksi internet akibat trafik yang besar. Penyaringan paket data dilakukan

berdasarkan aturan melalui alamat IP, port TCP dan UDP.

Menghubungkan jaringan

Dalam menjalankan fungsi utamanya, router menghubungkan jaringan ke beberapa

perangkat agar tersedia pembagian paket data antar jaringan.

Proses ini berlangsung dengan adanya distribusi alamat IP ke setiap perangkat

dalam jaringan tertentu.

Cara Kerja Router

Router bekerja dengan mengarahkan jaringan data menggunakan routing

table untuk menentukan jalur mana saja yang akan dilalui sebuah paket data dalam

mencapai tujuannya.

Paket data tersebut berisi beberapa bagian, salah satunya membawa informasi

seperti pengirim, tipe data, dan alamat IP tujuan. Router akan membaca tiap bagian

ini kemudian menentukan rute terbaik yang akan digunakan untuk setiap proses

transmisi data.

Secara sederhana, Cloudflare mencontohkan cara kerja router seperti gambar

berikut:


Paket data dari komputer A akan melalui beberapa jaringan untuk sampai ke

komputer B. Intinya, ketika router mendapat paket, perangkat ini akan langsung

mengecek tujuan akhirnya.

Kemudian, router akan menentukan jalur terbaik menuju tujuan tersebut untuk

menghasilkan koneksi yang cepat.

Jenis-jenis Router

Router dibagi menjadi beberapa jenis, berikut di antaranya:

Wireless


Wireless router adalah jenis router yang menawarkan konektivitas Wi-Fi atau

nirkabel ke perangkat pengguna. Jenis ini menggunakan kabel ethernet agar

terhubung ke modem, lalu mendistribusikan sinyal dengan mengubah paket data

dari kode biner menjadi sinyal radio.

Sinyal tersebut lalu dibagikan menggunakan antena yang ada pada perangkat

router. Jadi, router jenis ini tidak memerlukan kabel untuk terhubung ke perangkat

pengguna.

Jika kamu memiliki Wi-Fi di rumah, kamu berarti memiliki router jenis nirkabel.

Wired


Router kabel menggunakan kabel ethernet untuk terhubung ke modem. Namun

router jenis ini memerlukan kabel terpisah untuk menghubungkan beberapa

perangkat ke jaringan yang terhubung dengan modem.

Virtual router

Virtual router atau vRouter memungkinkan komputer atau server menyalurkan paket

data melalui aplikasi perangkat lunak. Jenis ini berbentuk perangkat lunak, namun

tugas dan fungsinya sama seperti router perangkat keras.

Core router


Jenis ini biasanya digunakan oleh perusahaan dengan volume pengiriman paket data

yang tinggi. Core router beroperasi pada inti jaringan dan tidak berkomunikasi

dengan jaringan eksternal.

Edge router


Jenis router ini bertugas untuk berkomunikasi dengan router inti dan jaringan

eksternal. Sesuai namanya, edge (ujung) router berada di tepi jaringan dan

menggunakan BGP (Border Gateway Protocol) untuk mengirim dan menerima data

dari LAN dan WAN yang berada di luar jaringan.


Daftar pustaka : https://www.dewaweb.com/


B. Fungsi Perangkat Hub

Fungsi Hub

Hub memiliki fungsi sebagai berikut:

 Dapat menghubungkan perangkat jaringan untuk bertukar informasi.

 Menambahkan Network Spacing.


 Memberikan fleksibilitas untuk mendukung interface yang berbeda (FDDI,

Ethernet, dan lain-lain).

 Memfasilitasi removal, penambahan workstation.

 Fitur ini menawarkan toleransi kesalahan (breakdown isolation).

 Menyediakan manajemen terpusat.

Jenis Hub

1. Passive Hub

Apa itu passive Hub? Passive hub adalah hub yang berfungsi sebagai pemisah atau

pembagi jaringan tetapi tidak melakukan penguatan sinyal sehingga hub ini tidak

membutuhkan banyak daya tambahan.

 Active Hub

Apa itu active hub? Active hub adalah hub yang dipindahkan sebagai penghubung

jalur fisik dan penguat sinyal dalam jaringan tetapi hub yang aktif membutuhkan

daya tambahan untuk dapat bekerja.


Daftar pustaka : https://www.jetorbit.com/

C. Fungsi Perangkat Switch


Fungsi Switch


Secara umum, Switch berfungsi sebagai concentrator pada jaringan komputer

dengan bantuan topologi star, namun beberapa fungsi di bawah ini dapat

menyatakan bahwa sesungguhnya Switch sangat kompleks, berikut ulasannya:


Address Learning

Switch mampu mencatat alamat MAC dari pernagkat jaringan komputer yang

terhubung dengannya. Jadi, saat data yang terkirim diterima oleh Switch, maka data

tersebut secara otomatis dicatat berdasarkan alamat MAC pengirim, kemudian

mempelajari rute data sebelum diteruskan agar lebih terarah.


Menyaring Data Frame

Selain kemampuan mencatat MAC address, Switch mampu menyaring dan

meneruskan data frame atau paket data yang diterima menuju alamat yang dituju,

ke MAC address mana dan port ke-berapa. Sehingga, data tidak bertabrakan.


Looping Avoidance

Berfungsisaat Switch salah menerima data dan tak dikenali tujuannya. Umumnya

terjadi akibat kesalahan pengkoneksian kabel port-port Switch. Sehingga, terjadi

looping (perputaran) pada port. Switc dapat mencegah dengan memblok salah satu

port yang terkoneksi ke perangkat lain.


Jenis-jenis Switch

Jika Anda masih bingung terkait apa itu switch apa saja jenisnya, berikut beberapa

jenis yang wajib diketahui:


Unmanaged Switch: digunakan pada jaringan skala kecil, seperti kantor atau rumah.

Fungsinya mengelola aliran data antara printer dan beberapa komputer. Umumnya

tak membutuhkan pengaturan rumit, sehingga instalasinya mudah dan murah.

Managed Switch: Kelebihan user interface memudahkan penggunaa saat

mengkonfigurasi Switch, dan melakukan beberapa metode sekaligus.

Smart Switch: memanfaatkan web base, sehingga mampu mengatur dan mengubah

kebutuhan jaringan komputer secara otomatis.

Enterprise-Managed Switch: digunakan skala besar pada perusaahan ternama yang

membutuhkan jaringan sebagai monitoring dan konfigurator.

Tujuan Switch


Paham dengan apa itu switch serta ragam jenisnya, berikut tujuan switch yang tak

boleh dilewatkan untuk diketahui:


Meningkatkan kinerja pada jaringan lebih optimal.

Mengurangi beban kerja program masing-masing PC host.

Mengurangi benturan antar frame ketika terjadi collision pasa koneksi.

Menghubungkan antara Switch dengan workstation secara otomatis.

Cara Kerja Switch

Apa itu switch dan bagaimana mekanisme atau cara kerja Switch, pada dasarnya

melakukan pertukaran hingga memproses data yang lebih efisien dibandingkan HUB.

Switch akan menerima data yang terkirim kepadanya lewat perangkat (kondisi

terkoneksi).


Kemudian, Swicth mendeteksi dan mencocokkan alamat MAC pernagkat tujuan

berdasarkan tabel yang dimiliki. Selanjutnya, Switch membuat logika koneksi

menggunakan port yang terhubung dengan alamat perangkat yang dituju. Switch

mengurangi potensi tabrakan data pada port penghubung.


Daftar pustaka : https://cloudraya.com/

D. Fungsi Perangkat NIC


NIC ( Network Interface Controller )

NIC adalah perangkat keras yang berbentuk kartu dengan kegunaan untuk menjadi

jembatan komputer ke sebuah jaringan komputer. Cara kerjanya mengubah aliran

data paralel dalam bus komputer menjadi bentuk data serial yang dapat

ditransmisikan kedalam media jaringan. Berikut ini fungsi-fungsinya:


Sebagai media pengirim data ke komputer lain di dalam jaringan.

Untuk mengotroldataflowantara komputer dan sistem kabel.

Untuk menerima data yang dikirim dari komputer melalui kabel, lalu diterjemahkan

kedalam bitagar dapat dimengerti oleh komputer.


Daftar pustaka : https://idcloudhost.com/

E. Fungsi Perangkat Modem

Fungsi Modem

Modem berfungsi untuk mengubah sinyal analog ke sinyal digital, sehingga kita bisa

tersambung ke jaringan internet. Selain itu, modem juga berguna untuk melakukan

pemeriksaan paket data dan komunikasi.


Modem dapat mengkompres data yang dikirim melalui jaringan internet. Sehingga

memudahkan penggunanya dalam melakukan aktivitas yang jauh sekalipun.


Jenis Modem

Ada beberapa jenis modem yang harus kamu ketahui. Mulai dari modem kabel, dial-

up, DSL, GSM, hingga CDMA. Berikut penjelasannya.


1. Modem Kabel

Modem kabel sering kita jumpai di rumah maupun tempat kerja. Sesuai namanya,

modem ini harus menggunakan kabel agar bisa melakukan akses ke jaringan

internet.


Modem kabel biasanya dilengkapi dengan fasilitas TV kabel. Sehingga modem ini

harus disambungkan dengan TV kabel untuk menyediakan bandwidth yang kuat. Di

era sekarang, kita biasa mengenalnya dengan fiber optic.


2. Modem Dial-Up

Modem dial-up sering disebut sebagai modem analog. Modem ini berfungsi untuk

mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital.


Biasanya, model dial-up digunakan untuk keperluan pribadi di rumah. Mereka yang

memiliki komputer atau PC sering menggunakan modem ini untuk mengakses

internet.


Berikut contoh modem dial-up:


a. Modem GSM

Modem GSM hanya menggunakan jaringan selular. Modem ini lebih praktis dan bisa

dibawa ke mana-mana karena bentuknya yang fleksibel.


Modem Global System for Mobile Communication (GSM) sangat berbeda dengan

model kabel, DSL dan dial-up. Cukup menggunakan sim card, modem GSM bisa

terkoneksi dengan internet hanya dengan jaringan hotspot.


b. Modem CDMA


Modem Code Division Multyple Acces (CDMA) kurang lebih sama dengan modem

GSM. Keduanya sama-sama menggunakan sim card untuk mendapatkan jaringan

internet.


Namun yang membuat modem CDMA berbeda adalah kartu sim nya. Modem CDMA

menggunakan kartu CMDA, bentuk modemnya pun seperti Flashdisk.


3. Modem DSL

Selain internet, modem Digital Subscriber Line (DSL) juga bisa digunakan untuk

jaringan telepon. Jaringan bandwidthnya lebih kuat dari modem yang lainnya

sehingga memiliki kecepatan yang baik dibandingkan dengan modem analog.


Modem DSL ada dua jenis, yaitu Symmetric DSL (SDSL) dan Asymmetric DSL

(ASDL). SDSL memiliki kemampuan melakukan download lebih cepat daripada

upload, sedangkan SDSL mempunyai kecepatan download sama dengan upload.


Daftar pustaka : https://www.detik.com/


F. Fungsi Perangkat Bridge

Fungsi Bridge

Bridge yang merupakan alat untuk menghubungkan dua buah jaringan komputer

LAN yang saling terpisah. Melalui Bridge ini, tiap user di kedua jaringan komputer

LAN tersebut bisa saling berkomunikasi dan bertukar data. Selain fungsi dasar

tersebut, Bridge juga memiliki fungsi lainnya seperti:


Menghubungkan 2 Jaringan LAN yang Terpisah Jarak


Pada fungsi Bridge bagian ini dapat diartikan semisal, sekolah yang terdiri dari

beberapa bangunan yang saling terpisah satu sama lain. Nah, jika setiap gedung

memiliki jaringan LAN sendiri dan saling terhubung dengan Bridge, maka Bridge

pastinya akan lebih ekonomis, daripada harus menyambungkan semua tempat

dengan kabel.


Memudahkan Mengelola Jaringan Sendiri


Jika setiap departemen di dalam sekolah memiliki kepentingan dan perangkat,

server, atau workstation berbeda, maka akan lebih efisien jika memiliki jaringan LAN

sendiri-sendiri. Kepentingan atau tujuan departemen yang berbeda akan lebih

nyaman bekerja, jika memiliki jaringan komputer otonom sendiri. Jika ingin

terhubung ke departemen lain, maka bisa dengan menggunakan bantuan dari Bridge

ini.


Mengurangi Beban Jaringan


Fungsi Bridge dalam hal ini misalnya ada banyak user yang mengakses data

berukuran besar dalam server dalam waktu bersamaan. Jika hanya mengandalkan

satu LAN tunggal saja, maka akan menghambat performa jaringan dalam memenuhi

permintaan setiap user. Oleh karena itu, alangkah lebih baik menggunakan banyak

LAN namun saling terhubung ke server melalui Bridge.


Fungsi Bridge Lainnya

Fungsi Bridge lainnya bisa memperkecil jaringan yang luas menjadi lebih kecil dan

mampu memonitor hal tersebut. Bridge juga mmapu mengontrol broadcast jaringan

yang melalui Bridge.


Fungsi Bridge juga mampu memindahkan data melalui intermediate network dengan

tipe protokol sama sekali berbeda. Fungsi Bridge juga mampu mengopi frame data

dari satu jaringan dengan syarat jaringan itu masih terhubung dengan Bridge dan

jaringan yang lainnya.


Daftar pustaka : https://unida.ac.id/

Perangkat Jaringan Perangkat Jaringan Reviewed by AhmadRafael on September 12, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.